Disaat kita ingin menyalakan Komputer atau Laptop tiba-tiba tanpa disadari komputer mengeluarkan bunyi yang sangat panjang atau bunyi yang terdengar putus-putus, dan monitor tidak dapat menampilkan gambar seperti biasanya.
untuk mengatasi hal tersebut diatas kita perlu mengecek beberapa komponen atau hardware pada perangkat komputer ataupun laptop yang berbunyi tadi.
untuk mengatasi hal tersebut diatas kita perlu mengecek beberapa komponen atau hardware pada perangkat komputer ataupun laptop yang berbunyi tadi.
Untuk cara pertama cobalah periksa pada RAM (Memory) pada komputer, dengan cara :
- Bukalah casing CPU, apabila sudah terbuka lepaskan RAM dari mesinnya atau sering disebut motherboard. Perhatikan Kunci pemasangan pada memory agar saat melepaskan tidak terjadi hal yang diinginkan, begitupun pelepasan memori pada laptop.
- Apabila mempunyai penghapus pensil, gunakanlah penghapus itu untuk membersihkan tembaga kuning bagian bawah, hal ini berfungsi untuk membersihkan tembaga memori dari kotoran seperti debu.
- setelah dibersihkan jangan lupa bersihkan juga slot memory atau RAM, cara membersihkan yang lebih baik mungkin dengan compressor dengan tekanan angin yang biasa, atau juga dengan kertas bersih. tetapi apabila dengan menggunakan kertas berhati-hatilah dan amati setiap tembaga yang menempel pada slot.
- setelah keduanya selesai dibersihkan, pasanglah memori atau RAM tersebut, perhatikan lubang RAM agar sesuai dalam pemasangannya, biasanya tergantung DDR atau SDR RAM yang kita pakai, karena masing-masing DDR ataupun SDR berbeda-beda lubangnya. dan jangan lupa kunci kembali memori yang telah dipasang tadi.
apabila cara diatas belum bisa menemukan hasil cobalah periksa pada VGA Eksternal khusus pada CPU. lepaslah VGA dan bersihkan dengan langkah yang sama seperti diatas.
Apabila keduanya belum menemukan hasil berarti ada kerusakan pada RAM atau memory bahakan VGA eksternal yang terpasang, namun sebelum anda mengganti komponen atau hardware tersebut cobalah ulangi langkah diatas dan amati untuk pemasangannya karena biasanya slot yang tidak pas atau bergoyang bisa menyebabkan komputer selalu berbunyi.
jadi intinya hal yang terpenting adalah amati pemasangan dari masing-masing kedua komponen tersebut.
Semoga Bermanfaat, Terima Kasih.
Tags
Software App